Surya Semesta Raih Marketing Sales Bahan Karawang Rp163 Miliar


Jakarta - PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA) telah membukukan marketing sales seluas 9 hektar dari lahan Suryacipta Karawang dengan nilai sebesar US$11,5 juta atau Rp163 miliar.

“Rata-rata harga jual sebesar US$127,5 per meter per segi,” tutur VP Head Investor Relations SSIA Erlin Budiman dalam siaran pers, Kamis (16/6).

Dengan demikian, SSIA telah mencapai 45% dari target marketing sales sepajang tahun ini dari lahan Karawang.

Pada 6 Juni 2022, SSIA berhasil mendivestasikan bisnis pergudangan kepada Frasers Property Thailand (Indonesia) Pte. total senilai Rp562,2 miliar.

“Kami meyakini bahwa divestasi tersebut akan memperkuat posisi SSIA untuk fokus pada Subang Smartpolitan,” tambahnya.

Pada kuartal pertama tahun ini, SSIA membukukan pendapatan konsolidasi sebesar Rp766,4 miliar. Pendapatan tersebut meningkat sekitar 71,4% dari Rp447,1 miliar yang dibukukan pada kuartal I tahun ini.

Peningkatan ini terutama disebabkan oleh pendapatan di segmen konstruksi dan perhotelan masing-masing naik sebesar 84,3% (Rp287,4 miliar) dan 102,3% (Rp31,4 miliar). Pendapatan segmen usaha properti SSIA meningkat sekitar 10,8% (Rp8,3 miliar).

Alhasil, rugi bersih konsolidasi SSIA menurun 2,7% menjadi Rp76 miliar dari Rp78,0 miliar.


Editor : Widya