Laba Kimia Farma Melonjak 1.613%


Jakarta - PT Kimia Farma Tbk (KAEF) sepanjang 2021 membukukan laba tahun berjalan yang diatribusikan kepada pemilik senilai Rp302,27 miliar atau melonjak 1.613% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya senilai Rp17,63 miliar.

Laporan keuangan yang dirilis Kamis (31/3), pertumbuhan laba ditopang peningkatan penjualan bersih sebesar 28,49% menjadi Rp12,85 triliun dari Rp10,006 triliun.

Beban usaha berhasil ditekan sekitar dua kali lipat atau menjadi Rp1,5 triliun dari tahun sebelumnya Rp3,32 triliun.

KAEF juga mampu mengantongi selisih kurs mata uang asing sebesar Rp6,63 miliar dari sebelumnya rugi Rp8,28 miliar.

Adapun total aset KAEF tercatat mencapai Rp17,76 triliun pada 2021 dengan liabilitas sebesar Rp10,52 triliun dan ekuitas Rp7,23 triliun.

 


Editor : Irwen