IHSG Ikuti Koreksi Bursa Global


Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pembukaan perdagangan Selasa (20/4) dibuka terkoreksi 22,55 poin seiring pelemahan bursa global dan regional.

"Minim sentimen disertai penurunan bursa AS dan Asia pagi ini, mendorong IHSG rawan koreksi," ungkap Riset PT Samuel Sekuritas di Jakarta.

Adapun pada pembukaan perdagangan Selasa ini, IHSG dibuka terkoreksi 22,55 poin (0,37%) ke posisi 6.029,99. Sementara indeks saham unggulan LQ45 melemah 6,12 poin (0,68%) menjadi 897,03.

Selain itu, beberapa sentimen yang dapat diperhatikan diantaranya pergerakan beberapa harga komoditas mengalami penurunan seperti batubara,CPO dan nikel serta akan dilakukan rapat dewan gubenur Bank Indonesia yang akan menentukan arah kebijakan arah suku bunga acuan BI 7DRR

 


Penulis : Indra

Editor : Irwen