Sesi I, IHSG Menguat 0,22% ke 6.060


Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada sesi I perdagangan, Jumat (16/7) naik 13,46 poin (0,22%) ke level 6.060.

Terdapat 247 saham menguat, 221 saham melemah dan 150 saham stagnan. Volume perdagangan mencapai 11 miliar saham dengan nilai transaksi Rp5,94 triliun.

IDX sektor Energi berkontribusi paling besar terhadap kenaikan IHSG 0,90%, diikuti IDX sektor Barang Baku 0,88% dan IDX sektor Industri 0,87%.

Sedangkan saham-saham yang masuk top gainers LQ45 yaitu, PT Ciputra Development Tbk (CTRA) naik 4,44% ke Rp940, PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) naik 3,95% ke Rp3.160, PT Vale Indonesia Tbk (INCO) naik 3,83% ke Rp5.425.

Sementara itu, saham-saham yang masuk top losers LQ45 diantaranya, PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) turun 4,13% ke Rp580, PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) turun 3,75% ke Rp1.410, PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) turun 1,94% ke Rp 5.050.

 


Penulis : Indra

Editor : Irwen