Bukit Asam Bidik Produksi Batubara 36,41 Juta Ton


Jakarta - PT Bukit Asam Tbk (PTBA) menargetkan produksi batubara sebanyak 36,41 juta ton pada tahun ini, meningkat 21% dari realisasi tahun sebelumnya sekitar 30,04 juta ton.

“Volume penjualan batubara tahun ini diproyeksikan sebanyak 37,10 juta ton atau tumbuh 31% dari realisasi tahun sebelumnya 28,37 juta ton,” kata Sekretaris Perusahaan PTBA Apollonius Andwie dalam keterangannya di Jakarta, Senin (7/3).

Adapun angkutan batubara pada tahun ini dicanangkan menjadi 31,50 juta ton atau naik 24% dari realisasi tahun sebelumnya sebanyak 25,42 juta ton.

PTBA bekerja sama dengan PT KAI (Persero) mengembangkan proyek angkutan batubara jalur kereta api. Kapasitasnya adalah sebanyak 72 juta ton per tahun pada 2026.

Proyek angkutan batubara ini terdiri dari pengembangan jalur baru Tanjung Enim-arah utara dengan kapasitas 20 juta ton per tahun. Jalur ini dibangun oleh KAI, PTBA beserta Coal Handling Facility (CHF) yang akan beroperasi pada kuartal IV 2024.

Di samping itu, juga dikembangkan angkutan batubara ke dermaga Perajen dengan kapasitas angkut 20 juta ton per tahun, yang beroperasi pada kuartal III 2026.

Kemudian, pengembangan fasilitas eksisting. Pertama, Tanjung Enim-arah utara dermaga Kertapati yang ditingkatkan menjadi 7 juta ton pada kuartal IV 2021, serta Tanjung Enim-arah selatan tarahan I dengan kapasitas menjadi 25 juta ton per tahun pada kuartal II 2021.


Editor : Irwen