Waskita Karya Galang Dana Rights Issue Rp11,9 Triliun


Jakarta - PT Waskita Karya (Persero) Tbk memperkirakan mendapatkan dana segar dari penambahan modal melalui HMETD senilai Rp11,96 triliun.

Prospektus ringkas perseroan yang dipublikasikan pada  Jumat (17/12) menyebut Waskita menetapkan harga pelaksanaan sebesar Rp620 per saham, dengan melepas sebanyak-banyaknya 19,295 miliar saham seri B.

Pemerintah sebagai pemegang saham utama akan melaksanakan haknya dengan nilai Rp7,9 triliun.

Bagi pemegang saham yang tidak merealisasikan haknya, maka kepemilikan sahamnya akan terdilusi maksimum 58,7%.

Menurut prospektus tersebut pernyataan efektif pernyataan pendaftaran HMETD dari OJK telah diterima pada 16 Desember 2021 dan jadwal pelaksanaan adalah tanggal terakhir pencatatan untuk memperoleh HMETD 28 Desember 2021, tanggal terakhir perdagangan saham dengan HMETD di pasar regular dan negosiasi 24 Desember 2021, serta di pasar tunai 28 Desember 2021.

Pencatatan di BEI 30 Desember 2021, periode perdagangan HMETD 30 Desember 2021-12 Januari 2022, penjatahan 17 Januari 2021, serta pengembalian uang pemesanan 19 Januari 2022.


Editor : Widya