Rolls-Royce Power Systems dan CATL Jalin Kemitraan Strategis untuk Lini Produk TENER


Munich, (ANTARA/PRNewswire)- Rolls-Royce Power Systems (RRPS) dan CATL menjalin kemitraan strategis untuk menghadirkan lini produk TENER di pasar-pasar Uni Eropa dan Inggris. Produk inovatif ini didesain dengan mengutamakan aspek keamanan, siklus servis, efisiensi, dan ketersediaan yang lebih baik. Bergantung pada lini produk dan skenario penggunaan oleh pelanggan, produk TENER tidak akan terdegradasi hingga lima tahun. RRPS telah mulai menawarkan produk TENER sebagai bagian dari solusi mtuEnergyPack QG. Lewat kolaborasi erat, kedua perusahaan ini mengintegrasikan produk TENER dalam proyek "EPC-turnkey" yang komprehensif dengan layanan inklusif.

Sistem penyimpanan energi berskala transmisi listrik memfasilitasi integrasi sumber energi terbarukan yang bersifat variabel dengan sistem transmisi listrik. Di sisi lain, sistem penyimpanan energi tersebut juga meningkatkan stabilitas dan reliabilitas transmisi listrik. Berkat solusi yang sangat terintegrasi ini, pelanggan bisa menjalankan layanan transmisi listrik dan jual-beli listrik terkini pada sistem transmisi listrik yang sangat modern di Inggris dan Uni Eropa. Solusi tersebut akan ikut mempercepat transisi energi dan membangun infrastruktur energi yang lebih berkelanjutan.

Pada akhir tahun lalu, RRPS dan CATL telah menandatangani kerja sama jangka panjang yang melibatkan suplai produk dengan volume di atas 10 GWh. Kerja sama ini memperkuat hubungan bisnis antara kedua perusahaan sekaligus mendorong pertumbuhan di pasar-pasar Uni Eropa dan Inggris. Dedikasi kedua perusahaan ini pada teknologi, kualitas, keamanan produk, serta pengiriman produk yang tepat waktu turut melindungi investasi pelanggan. Kemitraan tersebut pun meliputi inovasi produk pintar, seperti solusi otomatisasi pintar mtu EnergetIQ dari RRPS, serta platform digitalnya mtu Go! dengan platform diagnostik pintar dan BMS CATL. Dengan demikian, kolaborasi ini meningkatkan keahlian yang dikuasai kedua perusahaan dalam menggarap proyek kompleks dan berskala besar. RRPS dan CATL telah berhasil menuntaskan beragam proyek di Uni Eropa dengan lini produk EnerOne. Sementara, berbagai proyek juga telah dikelola kontraktor di Uni Eropa dengan menggunakan lini produk EnerC+.


Penulis : Adityawarman