Perusahaan Rintisan Ditantang Bantu Kembangkan Teknologi Penangkap Karbon Untuk Dorong Industri Global Menuju Nol Emisi
London--(ANTARA/Business Wire)-- Sebuah program perintis internasional telah diluncurkan. Program ini menyatukan perusahaan rintisan (startup) teknologi dan produsen terkemuka dalam upaya mencapai nol emisi karbon.
Innovandi Open Challenge 2024 diselenggarakan oleh Global Cement and Concrete Association (GCCA), sebuah badan industri semen internasional yang terkemuka dan berfokus membantu industri semen global untuk mengurangi emisi sehingga pada akhirnya mencapai nol emisi karbon.
Undangan pengiriman aplikasi dilayangkan kepada perusahaan rintisan di seluruh dunia yang ingin berupaya mengembangkan penggunaan dan penyimpanan penangkap karbon untuk semen dan beton rendah karbon. Berbagai teknologi inovatif juga sedang dicari, yang mencakup proses penangkap dan penggunaan CO2 yang terintegrasi dan dengan teknologi ujung pipa (end-of-pipe), serta membantu mencegah emisi karbon ke atmosfer.
Ini adalah Innovandi Open Challenge ke-3 dan melanjutkan kesuksesan di tahun-tahun sebelumnya. Open Challenge pertama pada tahun 2022 juga berfokus pada pengembangan teknologi penangkap karbon, dan dua perusahaan rintisan telah memasuki tahap percontohan. 15 perusahaan rintisan yang terpilih saat Innovandi Challenge ke-2 tahun lalu untuk mengembangkan beton rendah karbon, saat ini sedang melakukan pembicaraan mengenai kemitraan dengan para produsen.
Kata Claude Lorea, Direktur Cement, Innovation and ESG GCCA: “Industri kami berkomitmen untuk mencapai nol emisi karbon, dan pengembangan teknologi penangkap karbon adalah bagian penting dari upaya tersebut. Program Innovandi Open Challenge kami yang terkenal di dunia ini berhasil mencapai kemajuan luar biasa hanya dalam dua tahun, dengan kerja sama antara perusahaan rintisan dan perusahaan anggota kami. Kami menantikan hal-hal apa saja yang akan disajikan oleh para pelamar tahun ini, untuk melanjutkan pekerjaan ekstensif yang sedang berlangsung di seluruh dunia.”
Seluruh anggota GCCA yang menyumbang 80% dari kapasitas produksi semen global di luar Tiongkok dan sejumlah produsen terkemuka di Tiongkok telah berkomitmen untuk mencapai nol emisi karbon selambatnya tahun 2050 melalui Concrete Future 2050 Net Zero Roadmap GCCA – industri global pertama yang menyusun rencana serinci ini. Belum lama ini GCCA juga menandatangani perjanjian inovatif untuk upaya bersama mencapai dekarbonisasi dengan China Cement Association (CCA).
Pengembangan berbagai teknologi baru adalah bagian penting dari rencana industri ini menuju nol emisi karbon; teknologi penangkap dan penyimpanan karbon diperkirakan akan menyumbang sekitar 36% dari total pengurangan emisi selambatnya tahun 2050.
Pabrik semen skala industri pertama di industri ini yang menggunakan teknologi penangkap CO2 dijadwalkan akan selesai mekanisnya di lokasi Heidelberg Materials di Brevik, Norwegia, selambatnya akhir tahun 2024. Beberapa pabrik lain diperkirakan akan dibuka selambatnya tahun 2030.
Kata Thomas Guillot, Chief Executive GCCA: “Kami tahu bahwa teknologi CCUS terbukti berhasil, dengan berbagai uji coba dan proyek yang sedang digarap di seluruh dunia. Namun sangat penting untuk melihat inovasi apa saja lainnya di luar industri kami, yang mungkin dapat membantu mempercepat misi nol emisi karbon kami.
“Kami menerima aplikasi dari perusahaan rintisan di seluruh dunia untuk bergabung dengan kami dalam upaya yang mendesak ini untuk membatasi pemanasan global. Jika perusahaan rintisan Anda berada di Austria hingga Australia, dari Brasil hingga Bangladesh, memiliki ide atau teknologi inovatif untuk semakin mengembangkan CCUS, Anda harus melamar.”
Jonathan Cool adalah CEO Ultra High Materials, perusahaan rintisan yang berpartisipasi di Open Challenge tahun lalu. Beliau mendorong perusahaan lain untuk mengirimkan aplikasi: “Dukungan dan bimbingan dari anggota GCCA dan pertemuan dengan mereka serta kemudahan peluang kerja sama dengan anggota GCCA telah terbukti efektif, efisien dan sangat bermanfaat bagi kami semua. Jika ada kesempatan untuk melakukan seluruh proses ini lagi, kami pasti akan bersedia.”
Perusahaan rintisan yang ingin mendaftar ke Innovandi Open Challenge ketiga bisa mengklik di sini untuk informasi lebih lanjut. Batas waktu pendaftaran adalah 15 April.
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Kontak
Untuk rincian lebih lanjut atau permintaan wawancara, harap hubungi:
Simon Thomson, Head of Media, GCCA simon.thomson@gccassociation.org / +44 7380 972282
Sumber: Global Cement and Concrete Association
Penulis : Adityawarman