Produksi MNC Tidak Terganggu PSBB


 

PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) menyatakan, produksi terus berjalan di tengah periode PSBB mulai 11-25 Januari 20321.

 

“Karena perseroan dapat dengan mudah beradaptasi dalam menjalankan aktivitas produksi di area studio sendiri, baik set indoor maupun outdoor,” kata Executive Chairman MNC Group, Harry Tanoesoedibjo melalui siaran pers, Senin (11/1).

 

Ia menambahkan, strategi MNC Group untuk menembus berbagai usaha digital terbukti sangat efektif karena telah berkembang pesat dalam setahun terakhir dan akan terus diupayakan tumbuh di tahun mendatang. Setelah pangsa pemirsa memecahkan rekor dengan mencapai 56,5%, tertinggi sepanjang masa, Group fokus dan bertekad untuk melanjutkan peningkatan kualitas produksi, konten kreatif, dan mempertahankan kinerja FTA yang kuat sepanjang tahun ini. 

 

Pada Desember 2020, MNCN telah berhasil membukukan pangsa pemirsa sebesar 50% pada prime-time dan pangsa pemirsa all-time mencapai 41,7%, dimana RCTI mendominasi pangsa pemirsa masing-masing sebesar 33,2% dan 22,1%.

 

“Selain itu, dengan perkembangan positif dan ketersediaan vaksin untuk memerangi COVID-19, kami sangat yakin bahwa belanja iklan akan segera pulih,” tambahnya.

 

Meskipun mengalami tahun yang penuh tantangan, 2020 juga merupakan tahun yang memuaskan bagi MNCN karena beberapa pencapaian penting telah dilakukan. 

 

“Ini membuktikan ketangguhan kami dan bahwa semua pilar dalam Perseroan telah dibangun dan dilengkapi dengan kokoh untuk mengatasi segala tantangan. Kami menantikan tahun 2021 yang lebih baik, lebih kuat, dan luar biasa untuk MNCN,” tegasnya.


Editor : Irwen