Medical Korea 2025 Akan Bahas Layanan Kesehatan Pribadi yang Didukung AI
• Medical Korea 2025 akan diadakan pada tanggal 20 Maret (Kamis) sampai 23 Maret (Minggu) 2025, di COEX, Seoul, Korea Selatan
Seoul, Korea Selatan--(ANTARA/Business Wire)-- Medical Korea 2025 (Konferensi Wisata Medis & Layanan Kesehatan Global ke-15), yang diselenggarakan oleh MOHW dan diorganisir oleh KHIDI, akan diadakan di Coex, Seoul, tanggal 20 Maret (Kamis) sampai 23 Maret (Minggu) 2025.
Konferensi bertema ‘Layanan Kesehatan Pribadi yang Didukung AI: Integrasi ke Kehidupan Sehari-hari’ ini akan menjadi ajang untuk mengeksplorasi berbagai kasus integrasi AI inovatif pada bidang kedokteran, arah kebijakan pemerintah, dan strategi guna meningkatkan daya saing layanan kesehatan Korea di tingkat global.
Secara khusus, forum tahun ini dirancang untuk memastikan bahwa titik fokus semua sesi dikaitkan dengan AI guna menetapkan pencapaian penting yang baru bagi semua pihak yang terlibat dalam layanan kesehatan global.
Konferensi selama empat hari tersebut dihadiri oleh para ahli ternama di dunia di bidang layanan kesehatan AI dan mereka akan menyampaikan pidato dalam enam forum, mulai dari pidato utama.
Alistair Erskine, Chief Information and Digital Officer di Emory Healthcare dan Emory University, akan menyampaikan pidato utama dengan topik ‘Penerapan AI Generatif di Dunia Nyata untuk Meningkatkan Pengalaman Layanan Kesehatan Digital’. Park Seung-min, Profesor dari Nanyang Technological University dan Peraih Penghargaan Ig Nobel atas karyanya mengenai Precision Health Toilet (Toilet Pintar), juga akan menyampaikan pidato utama tentang ‘Mengintegrasikan Wawasan AI Untuk Kesehatan Presisi’.
Para profesional perawatan kesehatan diperkirakan akan sangat tertarik pada forum yang membahas keterlibatan AI dalam wisata medis, khususnya dengan mengamati berbagai kasus contoh di Korea, AS, Uni Eropa, UEA, India, dan Malaysia.
Selain berbagai forum, Medical Korea 2025 akan menyelenggarakan pertemuan bisnis dalam dua bidang: wisata medis dan pengadaan layanan kesehatan publik dunia, yang melibatkan lembaga terkait di Korea dan mengundang pembeli Internasional.
Pameran promosi juga akan menampilkan K-Beauty Zone, Medical Industry Zone, dan Hospital Zone, yang diharapkan akan menarik minat pengunjung dari industri terkait.
Kata Andy Hong, Direktur Department of Global Healthcare Business (Inbound) di KHIDI, “Medical Korea 2025 akan menjadi sarana berbagi wawasan dengan mempertemukan akademisi global untuk mencari jalur pengembangan masa depan industri layanan kesehatan global yang didorong oleh perpaduan layanan kesehatan dan AI, yang diintegrasikan ke dalam kehidupan kita sehari-hari.”
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Tersedia Galeri Multimedia/Foto: https://www.businesswire.com/news/home/20250317004265/en
Contacts
Medical Korea
+82-2-6215-0264
Sumber: Medical Korea
Penulis : Adityawarman