Laba Hexindo Turun 10,08% di 2022


Jakarta - PT Hexindo Adiperkasa Tbk (HEXA) mencatat penurunan laba tahun berjalan sekitar 10,08% menjadi US$34,98 juta pada 2022 dari periode yang sama tahun sebelumnya US$38,90 juta.

Dikutip dalam laporan keuangan yang di rilis Kamis (2/2), turunnya raihan laba dipicu oleh meningkatnya beban pokok penghasilan sekitar 43,16% menjadi US$325,27 juta dari US$227,20 juta.

Beban penjualan juga naik sekitar 31,33% menjadi US$19,92 juta dari US$15,17 juta, sehingga berdampak pada laba usaha yang tertekan sekitar 6,26% menjadi US$46,60 juta dari US$49,71 juta.

Meski demikian, perseroan berhasil meningkatkan penghasilan bersih sekitar 32,85% menjadi US$410,35 juta dari US$308,87 juta.

Hingga akhir 2022 total aset perseroan tercatat mencapai US$442,56 juta, dengan liabilitas sebesar US$291,94 juta dan ekuitas US$150,62 juta.

 


Editor : Irwen