Laba Gudang Garam Anjlok 60,48% di Semester I 2022


Jakarta - PT Gudang Garam Tbk (GGRM) membukukan laba yang dapat diatribusikan kepada pemilik sekitar Rp956,14 miliar atau anjlok 60,48% pada semester I 2022 dari periode serupa tahun lalu mencapai Rp2,419 triliun.

Laporan keuangan perseroan yang dipublikasi pada Jumat (29/7) memperlihatkan rendahnya capaian laba ini diseret oleh tingginya beban bunga GGRM lebih dari lima kali lipat atau dari Rp32,630 miliar menjadi Rp165,523 miliar.

Selain itu, laba usahanya menyusut sekitar tiga kali lipat atau dari Rp3,033 triliun menjadi Rp1,395 triliun.

Biaya pokok penjualan juga melonjak sekitar 4,37% menjadi Rp56,536 triliun dar Rp54,166 triliun.

Pendapatan usaha juga hanya naik sekitar 1,82% menjadi Rp61,672 triliun dari Rp60,568 triliun.

Pendapatan lainnya menyusut sekitar 27,22% menjadi Rp134,664 miliar dari Rp185,037 miliar.

Namun, GGRM berhasil memperbesar laba kurs bersih sekitar 75,83% menjadi Rp16,045 miliar dari Rp9,125 miliar.

Hingga periode yang berakhir Juni 2022, total aset GGRM adalah sebesar Rp83,633 triliun dengan ekuitas sebesar Rp55,915 triliun dan liabilitas Rp27,717 triliun. Sedangkan, posisi kas dan setara kas sebesar Rp4,692 triliun.


Editor : Widya