Japan Sake and Shochu Makers Association Gelar Makan Malam Perpaduan dengan M.O.F. di Lyon


Sommelier dan pembuat sake berbagi makanan di Restaurant Saisons yang mendapat penilaian positif dari Michelin (Foto: Business Wire) (ANTARA/Business Wire)

Lyon, Prancis--(ANTARA/Business Wire)-- Japan Sake and Shochu Makers Association (JSS), berkolaborasi dengan Union de la Sommellerie Française, menggelar makan malam di Institute Lyfe (sebelumnya Paul Bocuse Institute) di Lyon, Prancis, pada 19 Februari pukul 7 malam. Tujuh sommelier yang memegang gelar M.O.F., sebuah penghargaan yang diberikan pada para ahli dengan keterampilan tingkat lanjut yang dianggap sebagai penerus budaya Prancis, menunjukkan keahlian mereka dengan memadukan sake dengan masakan Prancis. Makan malam yang dihadiri oleh sekitar 40 profesional dari industri alkohol ini memadukan enam jenis sake, mulai dari sake sparkling hingga sake berusia tua, dengan makan malam khas Prancis yang terdiri dari enam hidangan, termasuk hidangan penutup.

Utsunomiya Hitoshi, direktur JSS, berkomentar, “Konon, peluang sake untuk diekspor ke Eropa meningkat selama Paris Exposition tahun 1878. Saat pertama kali diperkenalkan di Eropa, sake tersebut mendapatkan penilaian yang sangat rendah. Keberhasilan kami menggelar makan malam perpaduan yang luar biasa dengan para penerima M.O.F., yang memiliki penghargaan tertinggi di dunia kuliner Prancis, menunjukkan tidak hanya kualitas sake yang telah meningkat, tetapi juga pengakuan yang didapatkan sake sebagai minuman serbaguna yang cocok dihidangkan bersama berbagai menu makanan. Kami sangat senang atas kesempatan luar biasa ini dan berterima kasih kepada Union de la Sommellerie Française serta para penerima M.O.F., termasuk Xavier Thuizat, atas partisipasi mereka.”

Saat ini sake diekspor ke 75 negara dan wilayah dengan nilai ekspor sebesar 41,1 miliar yen pada tahun 2023. Nilai ekspor ke Prancis telah meningkat sebesar kurang lebih 3,7 kali dalam sepuluh tahun terakhir, dan ekspor sake secara keseluruhan meningkat sebesar 3,6 kali dalam periode yang sama, yang menandai evolusinya menjadi minuman yang dihargai oleh komunitas kuliner global. JSS akan terus menggaungkan pemahaman yang tepat mengenai sake dan membawa pesonanya sebagai minuman yang cocok dipadukan dengan beragam masakan melalui gelaran makan malam perpaduan lokal dan kelas-kelas pelatihan dari ahli.

Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.

Tersedia Galeri Multimedia/Foto: https://www.businesswire.com/news/home/53897851/en

Kontak

Jika ada pertanyaan, silakan hubungi:

Japan Sake and Shochu Makers Association

Email: vs@japansake.or.jp

Sumber: The Japan Sake and Shochu Makers Association


Penulis : Adityawarman