Indocement renovasi infrastruktur dan bangunan di desa mitra


Jakarta - PT Indocemet Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) dalam rangka Hari Bangunan Indonesia 2023 secara serempak melakukan sejumlah kegiatan perbaikan infrastruktur dan bangunan di desa mitra pada tiga area operasional pabriknya yaitu kompleks pabrik Citeureup, Cirebon dan Tarjun.

"Seluruh kegiatan ini melibatkan karyawan dan pemangku kepentingan terkait di masing-masing lokasi," kata Corporate Secretary INTP Dani Handajani dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu.

Untuk kompleks pabrik Citeureup kata Dani, perseroan bersama karyawan daan masyarakat melakukan gotong royong dalam merenovasi dua unit rumah tidak layak huni (rutilahu) di Desa Gunung Sari, Citeureup.

Sementara untuk kompleks pabrik Cirebon, manajemen dan karyawan melakukan renovasi satu rutilahu di Desa Palimanan Barat dan satu di Desa Gempol.

Selain itu juga melakukan perbaikan kantor dan tempat pengumpulan sampah milik Bank Sampah Indah
Makmur di Desa Kedung Bunder dan pelatihan pekerja konstruksi desa mitra.

Adapun kompleks pabrik Tarjun, perseroan membangun pos Satkambling di Desa Tegalrejo, merenovasi fasilitas posyandu di Desa Tarjun dan membangun Jembatan Matawigi di Desa Cantung Kiri Hilir.


Penulis : Indra

Editor : Irwen