Indocement Buyback Saham Rp3 Triliun


Jakarta - PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) berencana melakukan pembelian kembali (buyback) saham sebanyak-banyaknya Rp3 triliun.

“Jumlah saham yang dibeli kembali tidak akan melebihi 20% dari modal disetor, dengan ketentuan paling sedikit saham yang beredar 7,5% dari modal disetor perseroan,” kata Sekretaris Perusahaan INTP Oey Marcos dalam keterbukaan informasi Senin (6/12).

Lebih lanjut, pembelian kembali saham perseroan akan dilakukan secara bertahap sejak 6 Desember 2021 hingga 4 Maret 2022.

“Rencana pembelian kembali saham ini dilakukan mengingat kondisi pasar yang berfluktuasi secara signifikan,” ujarnya.


Editor : Irwen