Maybank Finance Tawarkan Kupon Obligasi 5,80%


Jakarta - PT Maybank Indonesia Finance menawarkan kupon obligasi berkelanjutan III tahap II-2022 sebesar 5,80% dengan tenor 3 tahun.

Prospektus ringkas yang diterbitkan Jumat (11/3), jumlah pokok obligasi tahap II ini sebanyak-banyaknya Rp800 miliar, dari target dana yang dihimpun dalam PUB obligasi berkelanjutan III senilai Rp5 triliun.

Perseroan akan menggunakan dana hasil penerbitan obligasi untuk modal kerja pembiayaan.

Dalam rangka penerbitan obligasi ini, perseroan telah memperoleh hasil pemeringkatan dari Fitch Ratings yakni ‘AA+’.

Perseroan menunjuk DBS Vickers Sekuritas Indonesia, PT Indo Premier Sekuritas, PT Maybank Kim Eng Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi obligasi dan wali amanat Bank Mandiri (Persero) Tbk.

Adapun, jadwal pelaksanaannya sebagai berikut tanggal efektif pada 14 Juni 2021, masa penawaran umum 22-25 Maret 2022, penjatahan 30 Maret 2022, pengembalian uang pemesanan dan distribusi obligasi secara elektronik 30 Maret 2022, serta pencatatan di BEI 31 Maret 2022.


Editor : Irwen