Matrixdock Bermitra dengan Brink's dalam Layanan Kustodian RWA Global, Diawali dengan Instrumen Emas


Kemitraan Ini Meningkatkan Aspek Keamanan XAUm, Aset Digital Matrixdock dengan Aset Dasar Emas, Menyasar Pusat-Pusat Finansial di Asia

Singapura, (ANTARA/PRNewswire)- Matrixdock, platform tokenisasi real-world asset (RWA), menjalin kemitraan strategis dengan Brink's, pemimpin industri global yang menyediakan layanan keamanan logistik dan proteksi aset. Kemitraan ini menjamin keamanan transportasi dan penyimpanan emas bersertifikasi LBMA sebagai aset dasar token XAUm yang baru saja diluncurkan Matrixdock dengan lokasi penyimpanan di Singapura dan Hong Kong, dua pusat finansial di Asia.

XAUm, token ERC-20 yang didukung sepenuhnya dengan aset dasar emas fisik, merupakan aset digital terpercaya dan transparan yang mencakup aset berakreditasi London Bullion Market Association (LBMA). Kemitraan yang terjalin dengan Brink's menjamin bahwa cadangan emas yang menjadi aset dasar XAUm tersimpan pada tempat yang sangat aman dan berasuransi di Singapura dan Hong Kong. Maka, jaminan ini meningkatkan kredibilitas dan keamanan token bagi investor di seluruh dunia, khususnya di Asia Pasifik.

"Reputasi Brink's dalam layanan keamanan logistik, didukung lokasi tempat penyimpanan yang strategis di Singapura dan Hong Kong, menjadi jaminan terbaik yang meningkatkan kepercayaan investor XAUm," ujar Eva Meng, Head, Matrixdock. "Kemitraan ini melambangkan komitmen kami menjaga standar tokenisasi real-world asset tertinggi dari sisi kepercayaan dan transparansi."

Zac McKenna, HeadDigital Assets, Brink's, menekankan peran penting dari keamanan solusi kustodian untuk segmen tokenisasi RWA yang kian berkembang: " Brink's mendukung tokenisasi real-world asset dengan menyediakan infrastruktur yang aman sehingga produk digital semakin kredibel dan reliabel. Berkolaborasi dengan Matrixdock, kami menghadirkan keahlian Brink's dalam layanan keamanan logistik untuk ekosistem blockchain."

Brink's, berpengalaman luas melindungi manajemen aset dan berjangkauan luas di Asia, akan memastikan, emas bersertifikasi LBMA yang menjadi aset dasar XAUm dipindahkan, disimpan, dan dijaga dengan aman di lokasi penyimpanan kelas dunia. Ben Van Kerkwijk, Vice President, Global Services - Asia Pacific, Brink's, menambahkan: "Fasilitas penyimpanan kami di Singapura dan Hong Kong telah mendapat kepercayaan klien-klien terkemuka di seluruh dunia. Kami pun gembira menyediakan sistem proteksi kelas dunia yang sama untuk emas fisik sebagai aset dasar token XAUm Matrixdock, serta meningkatkan keamanan dan kepercayaan investor di wilayah tersebut."

Lewat kemitraan ini, Matrixdock menawarkan aset digital dengan aset dasar emas yang memenuhi standar keamanan dan regulasi investor global.

XAUm menyediakan akses yang mudah bagi investor yang menginginkan instrumen emas fisik sekaligus memanfaatkan efisiensi, likuiditas, dan transparansi teknologi blockchain. Dengan tempat penyimpanan yang aman di Singapura dan Hong Kong, Matrixdock memperkuat layanannya di pasar tokenisasi Aset di Asia yang terus berkembang pesat.

Tentang Matrixdock

Didirikan Matrixport pada Februari 2023, Matrixdock adalah platform terkemuka yang menawarkan akses Real World Assets (RWA) bermutu tinggi lewat teknologi tokenisasi canggih. Sebagai pihak pertama di Asia yang memperkenalkan tokenisasi short-term treasury bill, STBT, Matrixdock telah berkembang pesat sebagai pemimpin industri, serta sukses meraih "Ecosystem Excellence TADS Award" pada 2023 dalam kategori "Trading & Liquidity Solutions".

Matrixdock ingin menghubungkan berbagai klien dengan produk investasi RWA unggulan. Membangun ekosistem RWA yang terpercaya dan aman untuk kripto, Matrixdock menawarkan berbagai jenis peluang investasi sekaligus membuat standar baru dari sisi kepercayaan dan tata kelola aset digital.

Informasi lebih lanjut: www.matrixdock.com.

Tentang Brink's

The Brink's Company (NYSE:BCO) adalah perusahaan terkemuka dunia yang menyediakan layanan manajemen uang tunai dan barang berharga, solusi ritel digital, dan layanan pengelolaan ATM dengan skema alih daya. Klien-klien Brink's mencakup lembaga keuangan, peritel, badan pemerintah, mints, produsen perhiasan, dan perusahaan yang bergerak di sektor lain. Jaringan operasional Brink's tersebar di 52 negara dan melayani klien di lebih dari 100 negara.

SOURCE Matrixdock


Penulis : Adityawarman