MAP Active Philippines Raih Pinjaman US$17,5 juta


Anak usaha PT MAP Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA) yang berkedudukan di Filipina, Map Active Philippines Inc (MAPH) memperoleh fasilitas pinjaman senilai US$17,5 juta dari Athletica International Holdings Pte Ltd (AIHP).

Berdasarkan publikasi resmi perseroan kepada Bursa, Rabu (21/7), fasilitas pinjaman ini memiliki kupon sebesar 5,5% per tahun dan jatuh tempo pada 31 Desember 2030.

Manajemen perseroan memandang pertumbuhan industri ritel di Filipina terus meningkat ditopang pertumbuhan ekonomi maupun sosial, meningkatnya populasi, pertumbuhan segmen kaum muda, perubahan tren konsumen serta meningkatnya daya beli.

Hal ini mendorong perseroan untuk melakukan ekspansi bisnis aktif ke pasar Filipina, sehingga mengembangkan MAPH sebagai distributor sepatu olahraga, pakaian, aksesoris serta produk terkait.

Dengan demikian, MAPH memerlukan dukungan pendanaan guna menambah lini produk baru dan menjaga ketersediaan pasokan.

Transaksi ini tergolong transaksi afiliasi, sebab perseroan merupakan pemilik secara langsung 100% dalam AIHP dan tidak langsung sebesar 66,65% dalam MAPH.

MAPH menjalankan usaha dalam bidang impor atau perdagangan secara grosir (termasuk waralaba), namun tidak terbatas pada sepatu olahraga dan fashion, pakaian, aksesoris dan produk terkait.


Editor : Irwen