Laba Bersih Map Aktif Melonjak 5.258%


Jakarta - PT Map Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA) mencatat pertumbuhan laba bersih sepanjang 2021 sekitar 5.258% menjadi Rp230,4 miliar dari Rp4,3 miliar dibanding periode yang sama di tahun lalu.

Penopangnya adalah laba usaha menguat 499,1% menjadi Rp479,5 miliar dari Rp80 miliar. EBITDA meningkat 56,5% dari Rp704,4 miliar menjadi Rp1,1 triliun dan pendapatan bersih meningkat 26,4% menjadi Rp6 triliun dari Rp4,8 triliun pada periode yang sama di tahun lalu. 

Dengan demikian, gross profit margin (GPM) bertumbuh sebesar 280 bps menjadi 42,8% dari 40%. 

“Hal ini juga didukung oleh pemulihan ekonomi secara bertahap, sehingga menghasilkan penjualan yang signifikan dan pertumbuhan yang menguntungkan selama Q4. Kami telah mempersiapkan bisnis MAPA untuk menyambut pertumbuhan yang pesat pada tahun 2022,” kata VP Investor Relation MAPA Ratih Ratih D. Gianda melalui siaran pers pada Selasa (12/4).

Ia melanjutkan, pada kuartal terakhir 2021 menunjukkan kekuatan dan konsistensi model bisnis MAP Active di mana kami memaksimalkan kinerja para brand partners, dengan memanfaatkan semua kemampuan unik perusahaan, mulai dari keunggulan operasional hingga manajemen data, dan untuk melayani kebutuhan para pelanggan.

Pada kuartal tersebut, pendapatan bersih tumbuh 140,9% menjadi Rp2,2 triliun dari kuartal III tahun serupa Rp930,8 miliar. GPM naik 350 bps dari 40% di kuartal III menjadi 43,5% di kuartal IV. 

Laba usaha tercatat sebesar Rp384,7 miliar dibanding rugi usaha Rp94,5 miliar di kuartal III 2021. EBITDA menjadi Rp551 miliar dari Rp55,6 miliar, dengan raihan laba bersih Rp245,3 miliar dari rugi bersih Rp107,2 miliar.

“Pandemi tidak menghalangi rencana ekspansi regional MAPA dengan para brand partners pilihan. Selama kuartal IV 2021, perusahaan membuka 24 gerai di Indonesia, 8 gerai di Filipina, dan 5 gerai di Vietnam, serta sejumlah online marketplace pihak ke-3 juga diluncurkan,” tegasnya.


Editor : Widya