Danareksa: Manfaatkan Investasi Reksa Dana Pasar Saham


PT Danareksa Investment Management (DIM) menyatakan era suku bunga rendah akan mendorong investor melakukan penyeimbang portofolionya, salah satunya ke reksa dana pasar saham.

 

“Kami melihat dari sisi investor, likuiditas tetap menjadi salah satu hal yang menarik,” kata Direktur Utama DIM, Marsangap P. Tamba melalui siaran pers, Senin (24/5).

 

Ia menilai, adanya pergerakan ke reksa dana berbasis saham sejalan dengan penanganan pandemi melalui implementasi kebijakan fiskal dan moneter yang bersifat pro growth serta relaksasi beberapa peraturan merupakan faktor yang akan menggerakan pemulihan ekonomi, termasuk kinerja emiten.

 

“Reksa dana berbasis saham DIM memiliki cakupan luas. Salah satunya adalah Reksa Dana Danareksa Mawar yang berfokus pada alokasi investasi pada emiten saham yang termasuk dalam LQ45,” tambahnya.

 

Menurut dia, pemulihan ekonomi akan diiringi dengan pemulihan kinerja emiten berkapitalisasi besar. Sebab, likuiditas tinggi emiten berkapitalisasi besar menjadi daya tarik utama reksa dana pasar saham.

 

“Oleh sebab itu, DIM tetap menjalankan kebijakan investasi yang mengedepankan faktor fundamental dan kehati-hatian pemilihan setiap underlying investasinya dengan terus mencermati dinamika makro dan pasar,” tegasnya.

Saat ini, DIM memiliki reksa dana pasar uang, yakni Danareksa Seruni Pasar Uang II yang mencatat pertumbuhan dana kelolaan year to date di atas Rp1 triliun.

 

 


Editor : Irwen