AKRA Suntik Modal Anak Usaha Rp28 Miliar


PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) suntik modal pada anak usahanya, PT Anugerah Krida Retailindo (AKRIDA) sebesar Rp28 miliar.

Direktur AKR Corporindo Jimmy Tandyo mengatakan transaksi tersebut dilakukan pada 13 Juli 2021 dengan menandatangani akta peningkatan modal ditempatkan dan disetor.

“Untuk peningkatan modal dan disetor AKRIDA sejumlah Rp28 miliar dan disetor penuh seluruhnya oleh perseroan,” katanya dalam keterbukaan informasi, Jumat (16/7).

Tambahan modal tersebut akan digunakan AKRIDA untuk menunjang kegiatan anak usaha atau permodalan anak-anak usaha AKRIDA.

Setelah transaksi tersebut, AKR Corporindo memiliki porsi 99,99% saham di AKRIDA sedangkan 0,01% lainnya dipegang oleh PT AKR Niaga Indonesia.

 


Penulis : Indra

Editor : Irwen