Fitch Ratings Cabut Peringkat Waskita Karya


PT Waskita Karya (Persero) Tbk mengumumkan PT Fitch Ratings Indonesia telah menarik pemeringkatan perseroan sejak 14 Januari 2021. 

 

Demikian diungkapkan Senior VP Corporate Secretary Waskita Karya, Ratna Ningrum dalam keterbukaan informasi BEI dikutip Senin (18/1). 

 

Adapun, peringkat-peringkat yang ditarik Fitch Ratings adalah ‘CCC+(idn) atas peringkat nasional jangka panjang dan ‘CCC(idn) atas peringkat nasional jangka panjang untuk debt class senior unsecured, obligasi berkelanjutan III tahap I, obligasi berkelanjutan III tahap II, obligasi berkelanjutan III tahap III, obligasi berkelanjutan III tahap IV, program obligasi berkelanjutan IV, dan program obligasi berkelanjutan IV tahap I. 

 

Direktur Utama Fitch Ratings, Indra Kampono menuturkan, dalam menerbitkan dan memantau pemeringkatannya, Fitch mengandalkan informasi faktual yang diterima melalui emitennya dan sumber lain yang kredibel. 

 

“Pemeringkatan dapat dipengaruhi oleh kejadian-kejadian atau kondisi lainnya di masa depan yang tidak bisa diantisipasi pada saat peringkat dipublikasi,” ucap Indra.


Editor : Aditia