Rupiah bergerak stabil seiring pasar respons positif kenaikan BI-Rate
Ekonom Mirae Asset Sekuritas Rully Arya Wisnubroto memperkirakan nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan, Kamis (25/4) cenderung bergerak stabil seiring pasar merespons positif kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI) atau BI-Rate.
Rupiah turun 60 poin jadi Rp16.215 per dolar AS
Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS yang ditransaksikan antar bank di Jakarta pada, Kamis (25/4), turun 60 poin atau 0,37 persen menjadi Rp16.215 per dolar AS dari penutupan perdagangan sebelumnya sebesar Rp16.155 per dolar AS.
BI: Kredit perbankan meningkat 12,40 persen pada triwulan I-2024
Triwulan I-2024 kredit perbankan meningkat 12,40 persen secara year on year (yoy), didorong oleh pertumbuhan kredit pada hampir seluruh sektor ekonomi.
BI perkirakan pertumbuhan ekonomi triwulan I-2024 lebih tinggi
Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo memperkirakan pertumbuhan ekonomi di triwulan pertama dan kedua pada 2024 lebih tinggi dari triwulan IV-2023, didukung permintaan domestik yang tetap kuat.
BI: Ketidakpastian pasar keuangan global semakin memburuk
Bank Indonesia (BI) menilai ketidakpastian pasar keuangan global semakin memburuk akibat eskalasi ketegangan geopolitik di Timur Tengah.
BI naikkan BI-Rate 25 basis poin menjadi 6,25 persen
Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) memutuskan untuk menaikkan suku bunga acuan atau BI-Rate sebesar 25 basis poin (bps) menjadi 6,25 persen untuk memperkuat stabilitas nilai tukar.
Rupiah menguat sebelum pengumuman hasil RDG BI
Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan, Rabu (24/4), menguat sebelum pengumuman hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) hari ini.