Dirut BTN: Monetisasi Pembangunan Infrastruktur Dengan Proyek Perumahan


WhatsApp Image 2023-08-20 at 10.19.51-1
 

Jakarta – Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk, Nixon LP Napitupulu menyatakan, pembangunan infrastruktur yang masif dimonetisasi dengan pembangunan proyek perumahan.

"Pemerintah banyak dirikan infrastruktur, jalan tol, jalan raya maupun pelabuhan. Mungkin kita akan booming infrastruktur dalam waktu 90 tahun lagi dan perlu kita pikirkan ke depannya bagaimana bisa kembali menjadi pendapatan buat negara, bisa dimonetisasi," kata Nixon dalam keterangan tertulisnya, Jumat (1/9).

Menurut Nixon, untuk bisa memonetisasi pembangunan infrastruktur agar menghasilkan pendapatan untuk negara adalah memperbanyak pembangunan perumahan di sekitar proyek infrastruktur yang sudah terbangun.

"Simpelnya, setiap ujung jalan tol buka jalan kalau ada kawasan perumahan akan membuat jalan tol itu trafiknya naik," paparnya.

Lebih lanjut, perumahan adalah salah satu solusi untuk memonetisasi infrastruktur-infrastruktur yang banyak dibangun di era pemerintahan Presiden Jokowi.

"Jadi saya bilang bahwa Pak Jokowi sudah berjasa membangun infrastruktur, tapi berikutnya kita harus memikirkan bagaimana infrastruktur ini bisa menimbulkan kenaikan pendapatan bagi negara. Salah satunya adalah lewat pemukiman dan perumahan. Rumah salah satu solusi untuk memonetisasi pembangunan infrastuktur," ujarnya.


Penulis : Indra

Editor : Irwen