Laba Multipolar Technology Melonjak 45,84% in Jan-Sep


Jakarta -PT Multipolar Technology Tbk (MLPT) mengumumkan pertumbuhan laba periode berjalan yang diatribusikan kepada pemilik periode Januari-September 2021 sebesar 45,84% menjadi Rp178,653 miliar dari Rp122,498 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasi Selasa (23/11), tingginya capaian laba disokong oleh kenaikan penjualan bersih dan pendapatan jasa sekitar 5,99% menjadi Rp1,944 triliun dari Rp1,834 triliun.

Selain itu, MLPL mampu memperkecil kenaikan beban pokok penjualan dan jasa sekitar 4,06% atau dari Rp1,576 triliun menjadi Rp1,640 triliun.

Laba usaha juga meningkat sekitar 35,19% menjadi Rp202,091 miliar dari Rp149,483 miliar. Salah satu pendukung lonjakan labau usaha adalah rendahnya beban lain-lain sekitar 87,26% menjadi Rp483 juta dari Rp3,793 miliar.

Adapun, total aset sampai dengan periode yang berakhir September tahun ini tercatat mencapai Rp1,573 triliun, dengan liabilitas sebesar Rp1,574 triliun dan ekuitas Rp874 miliar.

Sedangkan, posisi kas dan setara kas akhir periode sebesar Rp379,541 miliar.


Editor : Widya