Mitratel Berencana Buyback Saham Rp1,5 Triliun


Jakarta - PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk (MTEL) berencana melakukan pembelian kembali (buyback) saham sebanyak-banyaknya Rp1,5 triliun.

Dikutip dari keterbukaan informasi, Selasa (7/3), jumlah saham yang akan dibeli kembali sebanyak 7,88% dari jumlah modal ditempatkan dan disetor dalam perseroan.

Untuk mewujudkan rencana buyback saham, perseroan akan menggelar RUPS Tahunan pada 17 April 2023.

Manajemen Mitratel memandang perlu adanya fleksibilitas yang memungkinkan perseroan memiliki mekanisme untuk menjaga stabilitas harga saham untuk mendukung tingkat harga saham yang mencerminkan nilai atau kinerja perseroan yang sebenarnya.

Selain itu, upaya mengoptimalkan excess kas perseroan untuk meningkatkan imbal hasil kepada pemegang saham.


Editor : Irwen